Hi Sobat PPI,
Di akhir tahun ini Sobat Siar Nila akan mengajak kamu untuk membahas tentang film pemenang piala IFF 2015. Film itu berjudul SITI
Release:
2014
Sutradara
Eddie Cahyono
Durasi:
88 Menit
Siti adalah film karya Eddie Cahyono yang berceritakan tentang kisah seorang wanita
bernama Siti (Sekar Sari), seorang wanita berusia 24 tahun yang harus menjadi
tulang punggung keluarga. Siti bersama anaknya, Bagas (diperankan Bintang Timur
Widodo); mertuanya, Darmi; dan Suaminya tinggal di pinggiran pantai
Parangtritis. Sehari-harinya Siti mencari nafkah dengan berjualan peyek
jingking di pantai Parangtritis. Dan dimalam hari, Siti bekerja menjadi pemandu
karaoke untuk menemani tamu-tamunya bernyanyi.
Suami
Siti tak bisa mencari nafkah setelah
kecelakaan laut yang mengakibatkan kelumpuhan serta hilangnya kapal yang masih
belum lunas pembayarannya. Dalam film ini, Eddie Cahyono membawa kita melihat
realita kehidupan. Dalam gelak tawa Siti dengan Bagas, guyonan ala ibu dan
anak, sang sutradara membuat film ini Nampak seperti komedi. Tapi didalamnya,
terdapat berbagai rasa atau emosi yang bergejolak di diri Siti.
Setiap
adegannya dikemas ringan. Tidak ada yang dilebih-lebihkan. Diperlihatkan
bagaimana kehidupan Siti yang tertekan tapi harus tetap menjadi ibu yang baik
untuk anaknya. Emosi ini tidak terlalu tampak dalam sisi dialog namun dalam
raut ekspresi dan bahasa tubuh para pemeran. Setting adegan pun dibawa apa adanya dan tidak ada adegan yang
dibuat-buat.
Siti diajak bagas untuk main layangan |
Dalam
film ini, saya merasa bahwa emosi yang dibawakan terkesan sangat natural. Film
ini juga lumayan unik dengan pengambilan gambarnya yang hitam-putih. Walaupun
terkesan ringan, film ini tidak ditujukan untuk sekedar lalu saja. Eddie
Cahyono berhasil membuat karakter terlihat biasa saja tapi membawa efek yang
luar biasa. Ketika kamu melihat ekspresi Siti, terasa amarah, kekesalan,
kebencian yang terpancar didalamnya. Tampa mengatakan ‘A*U’ pun, penonton sudah
bisa melihat itulah expresi yang dirasakan oleh aktris.
Film
ini memenangkan piala FFI 2015 sebagai film terbaik. Nah, walaupun ber-budget rendah, Siti berhasil mencuri
perhatian festival film dalam maupun luar negeri. Film yang menceritakan
perjuangan seorang perempuan yang lebih paham tentang pahir dan asam kehidupan
daripada manisnya hidup.
Berikut adalah trailer film Siti:
Nijmegen, 2 Januari 2016
Sobat Siar Nila
No comments:
Post a Comment